Mengenal Kegunaan WD-40 Untuk Motor

Mengenal Kegunaan WD-40 Untuk Motor

fungsi kegunaan wd-40 untuk motor

Siapa sih yang tidak tau cairan serba guna yang satu ini? Hampir menjadi solusi yang bautnya selek atau menghilangkan karat ringan di beberapa bagian motor. Tapi...

Apakah kegunaan sebenarnya WD-40 ini? Apakah bisa untuk melumasi rantai motor kalian?


Nah biar tidak ada salah kaprah lagi sebenarnya apa kegunaan dari WD-40 ini langsung kami buat saja penjelasannya.

Karena nyatanya tidak sedikit yang menggunakan cairan WD-40 untuk melumasi rantai.

Supaya kalian lebih jelas lagi, mari kita belajar sejarah WD-40 dulu deh yuk.

Historis WD-40


Ternyata nama WD-40 itu ada kepanjangannya loh, WD = Water Displacement, 40 = formula ke 40 setelah melewati 39x percobaan.

Pada tahun 1953 perusahaan Rocket Chemical Company di San Diego menciptakan cairan untuk pencegah karat dan degreaser (penghilang minyak) di industri pembuat roket.

Setelah kemudian pada tahun 1969 berubah nama menjadi WD-40 Company.

Pencegah Karat dan Degreaser


Sebelumnya tadi kita sudah jelas ya, bahwa WD-40 ini kegunaan utamanya bukan menjadi pelumas.


Melainkan adalah untuk pencegah karat atau degreaser.

Maka dari itu kenapa kalau ada baut selek atau bagian yang karat disemprot dulu pakai WD-40 ini.

Karena ada salah satu kegunaan lain dari WD-40 ini yaitu pelarut.

Efek WD-40 Ke Rantai


Ya jadi bersih, jadi jangan heran kalau setelah disemprot WD-40 ini rantai jadi kering sekering-keringnya.

Karena tadi, cairan ini menghilangkan kandungan minyak sama air yang ada di rantai.

Maka dari itu setelah disemprot WD-40 jangan lupa tetap pakai cairan pelumas yang biasa kalian pakai ya.

Jadi sudah jelas ya, apa kegunaan utama dari cairan WD-40, dan tenang saja aman kok untuk rantai yang berseal O-ring atau X-ring.


Perlu dicek lagi bahwa WD-40 ini banyak sekali tipe-nya, jadi jangan sampai salah beli.

Ada yang khusus pelumas? Ada kok, tapi kebanyakan taunya WD-40 itu hanya untuk multipurpose.

0 Comments

Posting Komentar